

MOKAREN
B1 STUDIO PROSES PERENCANAAN
KEBIJAKAN
01/
Pusat Kegiatan Wilayah Jawa Timur
Kota Kediri merupakan kota terbesar ketiga di Jawa Timur, dengan luas wilayah sebesar 63,40 km2 dimana seluruh wilayahnya berbatasan dengan Kabupaten Kediri. Berdasarkan RTRW Jawa Timur Tahun 2011-2031, Kota Kediri termasuk dalam rencana sistem perkotaan yang merupakan pusat kegiatan wilayah (PKW) Jawa Timur dan juga merupakan pusat wilayah Kediri.
02/
Agroindustri & Pengembangan Agropolitan
Sesuai dengan potensi yang dimiliki, pengembangan kawasan wilayah Kediri ini focus pada nilai tambah agroindustri dan pengembangan agropolitan. Kota Kediri termasuk dalam kawasan prioritas selingkar wilis dengan fungsi utama sebagai penyedia akomodasi bagi kawasan di sekitarnya.
03/
Pengembangan Infrastruktur
Untuk mendukung perannya, dalam bidang infrastruktur, Kota Kediri melakukan kerjasama dengan wilayah sekitar secara sinergis dalam pengembangan infrastruktur serta terus melakukan pengembangan kualitas dan kuantitas sarana prasarananya. Seperti: pengembangan jaringan jalan di hampir seluruh bagian Kota Kediri yang ditujukan untuk peningkatan kegiatan industri; wisata; dan mobilitas umum, rencana dry port di Stasiun Kediri, dan lain sebagainya. Hal itu juga dilakukan untuk meningkatkan perekonomian kota, yang kemudian didukung pula oleh arahan pengembangan kawasan-kawasan strategis ekonomi seperti kawasan industri dan yang lainnya.